Selamat datang para alumni di website resmi Sekolah SMA Fons Vitae 2 Marsudirini Jakarta Utara.
Sekolah SMA Fons Vitae 2 Marsudirini berdiri sejak tanggal 28 Juni 1971, sudah hampir setengah abad berdiri dan telah melahirkan ribuan alumni yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia dan luar negeri dalam berbagai profesi dan bidang kehidupan.
Sebagai salah satu upaya untuk mempertemukan kembali para alumni yang dulu pernah bersama dan bersatu untuk sejenak meluangkan waktu bersatu, berkumpul kembali menjalin tali persaudaraan, persahabatan dan silaturahmi dalam suatu acara reuni yang dirancang khusus dengan sejumlah kegiatan.
Reuni selain untuk memutar memori lama di otak kita, juga untuk memperbaiki fungsi bagian otak yang mengurus kesenangan, memutar kembali memori adalah suatu upaya mencegah penyakit Alzheimer yang memang suatu saat kelak akan menghampiri setiap manusia.
Manfaat reuni menurut seorang psikolog sebagai kenangan yang merupakan sarana melihat kembali pada diri kita beberapa tahun ke belakang, dengan melihat masa lalu, seseorang akan mengerti bahwa kehidupan yang dia jalani selama ini merupakan suatu hal yang sangat penting. Setiap orang melalui kenangannya pasti akan membuat momentum atau kenangan dirinya agar dapat selalu mengingat bahwa dia berkembang.
Reuni merupakan salah satu cara untuk menjalin tali persaudaraan, persahabatan serta memelihara silaturahmi sehingga dapat memperpanjang usia kita.
“The sweetness of reunion is the joy of heaven” (Richard Paul Evans dalam bukunya ” Lost December“)
Nantikan jadwal kegiatan alumni Sekolah SMA Fons Vitae 2 Marsudirini Jakarta Utara yang akan kami update di sini. Alumni Sekolah SMA Fons Vitae 2 Marsudirini Jakarta Utara dimohon untuk registrasi untuk database serta mempermudah kami menjalin hubungan dan mengirim informasi lainnya.
Deus Providebit
KANTOR TATA USAHA
SMA FONS VITAE 2 MARSUDIRINI JAKARTA
Jl. Kramat Jaya No. I B Koja Jakarta Utara
Telp. 021 43913561, Fax. 021 43913561
Website: https://www.smafonsvitae2.sch.id
Email: sma_fv2@yahoo.com